Selasa, 14 April 2009

Lyla Band


Lyla merupakan sebuah grup musik asal Indonesia yang berdomisli di Jakarta. Grup musik ini dibentuk pada tahun 2008. Anggotanya berjumlah 5 orang yaitu Fare (gitar), Dharma (piano, keyboard), Naga (vokal), Ame (drum) dan Dennis (bass). Album pertamanya ialah Yang Tak Terlupakan dirilis pada tahun 2008. Band ini umumnya bergenre rock. Awalnya lima personil ini berasal dari grup musik Mahameru.

Nama band ini diambil dari judul lagu Oasis.

Download :

1. Lyla - Percayakan
2. Lyla - Tak kan Ada
3. Lyla - Mantan Kekasihku

Sabtu, 04 April 2009

Derby Romero


Derby Romero (lahir 8 Juni 1990; umur 18 tahun) adalah pemeran Indonesia. Pemeran ini dikenal setelah bermain dalam film Petualangan Sherina. Derby Romero yang beragama Protestan ini juga pernah berperan dalam film Janus Prajurit Terakhir.

Lama vakum dari dunia akting, Derby sibuk menyelesaikan sekolahnya. Saat ini, Derby kembali ke dunia hiburan dengan berakting di sinetron KEPOMPONG, tayang di SCTV setiap hari pukul 16.30 WIB.

Selain di dunia akting, aktor yang masih kuliah di jurusan hukum ini, menjajal peruntungan di dunia tarik suara. Dengan menggandeng Iras Dollaren, ia membentuk Duo Derby dan meluncurkan single pertamanya, "Gelora Asmara". Lagu ini kemudian menjadi salah satu soundtrack dari sinetron yang dibintanginya, KEPOMPONG.

Dalam kehidupan pribadinya, Derby telah dua tahun lamanya menjalin kasih dengan artis pendatang baru, Inggrid Pangalila. Inggrid adalah kakak dari aktor Randy Pangalila. Meski Inggrid lebih tua dari Derby, namun keduanya tak mempermasalahkan.

Berikut adalah salah satu video terbaru derby yang judulnya "Tuhan Tolong"


Jumat, 03 April 2009

Five Minutes



Five Minutes adalah sebuah band pop rock yang berasal dari Kota Kembang Bandung berdiri tahun 1994. Kini, Five Minutes digawangi oleh Ricky Tjahyadi (keyboard), Richie Setiawan (vokal), Drie Warnanta (bass), Roelhilman (gitar), dan Aria Yudhistira (drum).


Drie dan Ricky bertemu di awal tahun 1990-an dan sempat membentuk band yang tampil di sejumlah kafe. Namun band ini hanya bertahan selama 2 tahun. Mereka kemudian membentuk Five Minutes bersama Sonny (gitaris) dan Sanny (vokalis) di tahun 1994 untuk mengikuti Fetival Band Se-Jabar DKI di Bandung. Dalam ajang tersebut mereka berhasil menjadi juara 1 dari 102 peserta. Tak lama, mereka pun masuk dapur rekaman. Album perdana mereka bertajuk Five Minutes (1996), yang diikuti oleh Five Minutes 2 (1997), Ouw! (2002), Sekat (2003), dan The Best +5 (2004). Penampilan yang unik dengan mengenakan sarung di panggung, menjadi salah satu daya tarik mereka.

Setelah album The Best, Sanny sang vokalis dan Sonny (gitaris) mengundurkan diri. Ricky dan Drie pun berburu personel baru. Akhirnya Richie (vokal), Roelhilman (gitar), dan Aria Yudhistira (drum) melengkapi formasi Five Minutes yang baru. Pada bulan Juni 2007, mereka merilis album baru bertajuk Rockmantic. Mereka pun menanggalkan sarung yang selama ini lekat sebagai image mereka.

Five Minutes merilis album terbarunya. Album ke tujuh itu mereka beri tajuk 'Semua Sendiri.' Menurut band yang Bandung itu, kali ini, mereka sendirian.

Download Album Semua Sendiri :
-->Five Minutes - Semua Sendiri <--


ELLO



Marcello Tahitoe yang lebih dikenal dengan nama Ello (lahir di Jakarta, 20 Februari 1983; umur 26 tahun) adalah seorang penyanyi Indonesia. Ello baru mengeluarkan album musiknya tak lebih dari tiga album.

Debut albumnya yang berjudul namanya sendiri dirilis pada 28 Februari 2005 dan masuk dalam deretan album terlaris. Ini tak lepas dari hit singlenya yang berjudul Pergi Untuk Kembali yang tak lain adalah karya ayahnya sendiri. Hingga saat ini album tersebut telah membukukan angka penjualan lebih dari 150 ribu kopi, dan berhak untuk mendapatkan sertifikat PLATINUM.

Eksistensi Ello semakin kuat saat Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2005 memberikan dua penghargaan baik untuk album maupun dirinya sendiri, yaitu “Album Terbaik” dan “Pendatang Baru Terbaik”.

Ello adalah anak bungsu dari tiga bersaudara pasangan musikus Minggus Tahitoe dan Diana Nasution.

Saat ini ia masih duduk di semester akhir Diploma Periklanan - FISIP UI.

Setelah tiga tahun vakum, Ello kembali merilis album keduanya dengan single andalan Masih Ada pada awal 2009. Dari segi musik, nuansa album keduanya lebih ke arah pop alternatif daripada album pertamanya.

Kejutan lain di album ini, hampir seluruh lagu di album ini diciptakan olehnya. Ello juga berduet dengan penyanyi Astrid di lagu Dusta Di Atas Cinta.

Download :
1. Ello - Masih Ada
2. Cindy - Berpesta (Feat. Rio Febrian & Ello)
3. Ello ft Atsrid - Dusta Diatas Cinta
4. Ello - Andai Selamanya
5. Ello - kau
6. Album - Realistis Idealis



HIJAU DAUN


Hijau Daun merupakan grup musik Indonesia yang berasal dari Lampung. Grup musik ini dibentuk pada tahun 2008. Anggotanya berjumlah 5 orang yaitu Dide (vokal), Array (gitar), Arya (gitar), Denny (drum), Richan (bas). Album pertamanya adalah Ikuti Cahaya yang dirilis pada tahun 2008. Band ini umumnya bergenre pop.

Singel pertamanya Suara (Ku Berharap) mencatat angka unduhan ringback tone sejumlah 1,5 juta kali selama masa September-Desember 2008

Download :

Hijau Daun - Album Ikuti Cahaya

Kamis, 02 April 2009

MAHADEWI




Mahadewi adalah sebuah grup musik duet asal Indonesia yang beranggotakan Shinta Dewi (Tata) dan Purie Andriani (Purie). Grup ini berada di bawah naungan Republik Cinta Management yang dikomandani oleh sang musisi papan atas, Ahmad Dhani.

Pembentukan duo Mahadewi tidak terlepas dari perjalanan grup vokal Dewi Dewi. Setelah ditinggal oleh salah satu personelnya Carolina Agustine Kamarie (Ina), grup vokal ini mulai goyang. Karena tak kunjung ditemukan pengganti yang pas, Ahmad Dhani selaku penggagas Dewi Dewi resmi membubarkan grup tersebut pada Desember 2008. Personel Dewi Dewi yang tersisa, Tata dan Purie lalu diberi kebebasan memilih untuk bersolo karir atau membentuk grup yang baru. Akhirnya Tata dan Purie memilih untuk membentuk grup baru lagi yang diberi nama Mahadewi. Nama baru itu diumumkan oleh kedua penyanyi (yang gabung lewat audisi reality show berjudul "Obsesi Dewa 19 Mencari Dewi Dewi" yang dimotori oleh pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani) ini usai menggelar konser menyambut acara tahun baru di Ancol pada hari Kamis, tanggal 1 Januari 2009 yang lalu. Nama Mahadewi ini sendiri sengaja dipilih supaya mengesankan lebih strong dan lebih fresh dari Dewi Dewi, seperti yang dituturkan oleh salah satu personelnya.

Pada akhir tahun 2008, Mahadewi meluncurkan singel pertamanya berjudul "Sumpah I Love You". Albumnya sendiri dirilis secara resmi pada tanggal 27 Februari 2009.